Cara Pembuatan Keukarah

  • Bahan Kuih karah
  • 250g tepung beras
  • 500g gula pasir
  • 1L minyak goreng
  • ½ L air

Cara pembuatanya dilakukan melalui dua tahap:[4]

  • Cara membuat tepung

Sebelumnya, beras itu direndam semalaman dan kemudian dibasuh sehingga airnya jernih, kemudian dikeringkan.[4]. Setelah ditumbuk dengan lesung hingga rata maka tepung diayak dan dikeringkan di bawah sinar matahari hingga kering.[4] Kemudian tepung kering ditapis sekali lagi dan siap diproses menjadi adunan.[4]

  • Cara membuat Keukarah

Tepung dan gula diaduk rata dan ditambahkan air sedikit demi sedikit hingga adunan rata dan mengental.[4] Tujuannya agar adunan tersebut dapat turun dari cetakan saat akan digoreng.[4].Setelah dimasukkan ke cetakan, adunan dapat langsung digoreng sambil memutar Keukarah melingkari kuali dengan ketebalan ½ sm.[4] Jika sudah matang, angkat dan tiriskan, kemudian bentuk sesuai selera kita.[4]

Berkaitan